Sunrays

Blogger Template by ThemeLib.com

PEMBATIK LEVEL 2 TAHUN 2020 [STORY SHARING]

Published by Martina Kurniarum under on 17.28

Assalamulaiakum Sahabat Rumah Belajar dimanapun berada... jumpa lagi dengan saya, masih dalam keadaan sehat dan bahagia yaaa..

Pada kesempatan ini saya akan melanjutkan sekuel cerita PembaTIK yaa. Bagi pembaca baru boleh dikulik-kulik dulu tulisan saya sebelumnya. Informasi kelulusan Level 1 Tahun 2020 unofficially diumumkan terlebih dahulu via pesan whatapps yang dikirim oleh Duta Rumah Belajar (DRB) sebelumnya, ketika itu saya dikirim pesan oleh Pak Burhan, seorang DRB 2018. Pak Burhan boleh dikepoin di blognya juga ya pada alamat berikut https://deburhan.wordpress.com/ , di blog beliau sahabat dapat menjumpai daftar sosial media Sahabat Rumah Belajar tahun 2020, jadi bisa lebih kepo mendalam lagi ke seluruh SRB Kalimantan Tengah 2020. Selain pemberitahuan lulus saya dan juga sahabat rumah belajar lainnya yang berasal dari Kalimantan Tengah dan lulus pada Level 2 dimasukkan ke dalam grup Whatapps PembaTIK Level 2 Kalimantan Tengah, terdapat lebih dari 60 peserta kala itu di dalam grup.

Setelah dinyatakan lulus saya langsung gerak cepat mendaftar Level 2 dan akhirnya berada di PembaTIK Level 2 Gelombang Level 2, naik satu gelombang yaa. Level 2 adalah level implementasi yang artinya kita sudah dituntut untuk melakukan tindakan penerapan dari ilmu yang telah diperoleh selama Level 1. Level 2 bagi saya sudah agak sedikit mendebarkan karena kita sudah saling mengenal tutor dan juga sahabat rumah belajar lain sesama Level 2. Tidak hanya grup Whatapps, kami juga dituntun untuk masuk di grup Level 2 seluruh Indonesia di aplikasi Telegram, just woooow.

I'm just a little girl lost in the moment 
I'm so scared but  I don't show it

I can't figure it out

it's  bringing me down I know

I've got to let it go

And just enjoy the show

 (Lenka - The Show)

Jika sahabat baca bait di atas harusnya pakai nada ya, karena itu lagu, hehehe.. potongan lirik lagu tersebut menggambarkan perasaan saya ketiku itu, ciye cewek pakainya perasaan, hehe..

Saya masuk di dalam grup dimana itu merupakan orang-orang yang saya anggap lebih senior semua, lebih lama masa mengajarnya dari saya semua. Awalnya saya merasa sangat kecil sampai akhirnya saya perlu menikmati prosesnya. Level 2 Pembatik dilaksankan tetap dalam 30 gelombang, hanya saja setiap gelombangnya tidak penuh diisi dengan 1500 peserta karena ada beberapa peserta yang gugur pada Level 1. Pembatik Level 2 Gelombang 2 Tahun 2020 dilaksanakan dari tanggal 3 Mei - 17 Mei 2020, jadi itu berselang kurang lebih satu minggu dari pembaTIK Level 1 yang saya ikuti.


Materi pelatihan pada Level 2 meliputi:
1. Penerapan Pembelajaran Abad 21 Memanfaatkan Rumah Belajar
2. Penerapan Pembelajaran Menggunakan Fitur-fitur Rumah Belajar
3. Penerapan Pembelajaran Menggunakan Media TV Edukasi, Radio Suara Edukasi dan M-Edukasi
4. Pengelolaan Kelas yang Mengintegrasikan TIK dalam Lingkungan Belajar

Pada PembaTIK Level 2 tahun 2020 kita tidak hanya dievaluasi dari ujian saja tetapi mulai ada tugas akhir. Jika ada kata mulai ada maka sahabat rumah belajar bisa bayangkan ya di Level 3 dan Level 4 bagaimana, hehehe bukan nakut-nakutin tetapi sebagai cambuk semangaat. Tugas akhir Level 2 adalah membuat Vlog, iya Vlog, sahabat rumah belajar tidak salah membaca. Kita akan menjadi seorang vlogger seperti yang sedang artis-artis lakukan semasa pandemi. Pengetahuan out of the box yang saya ketahui ketika Level 2 adalah tentang Monetization, sahabat boleh kepoin tentang Monetization pada tulisan blogger lain ya, belum di blog saya. saya akan menulis tentang Monetization nanti jika akun Youtube saya sudah bisa dimonet. Kembali ke Pembatik Level 2 ya, Vlog yang diminta untuk tugas akhir berupa Vlog yang menceritakan pengalaman mengajar sahabat ketika pandemi dan sahabat menyikapinya. Vlog berisi cerita, metode pembelajaran yang digunakan serta testimoni peserta didik terhadap pemanfaatan Rumah Belajar. Apa itu Rumah Belajar? Nah, untuk sahabat yang belum tau apa itu Rumah Belajar, sahabat bisa kepoin di sini https://belajar.kemdikbud.go.id/. Pada PembaTIK Level 2 mau tidak mau kita harus memiliki akun Youtube, saya sudah punya tetapi berkat adanya Pembatik Level 2 dan diklat daring yang saya ikuti sebelumnya maka saya bangunkan akun Youtube saya dari tidur yang panjang, hehehe. 

Ada satu cerita yang unik di balik pengalaman saya di Level 2 ini. Saya belum pernah mengedit video untuk pembelajaran sebelumnya, hanya pernah mengedit video untuk bersenang-senang atau hiburan. Jangan nyebut TikTok dalam hati ya, hehehe. Saya berseluncur di Youtube untuk berguru edit video, dan ketika itulah saya mengenal yang namanya Green Screen. Hasil edit video yang diproses menggunakan green screen sangat menarik di mata saya. Keesokan harinya saya pergi ke pasar untuk mencari kain yang sesuai dengan warna green screen dengan stok uang di dompet yang sedang jauh dibawah permukaaan. Saya mendapati tiga kain green screen yang memiliki warna serupa tapi tak sama. Saya bingung memilih yang mana sampai pada akhirnya menemukan ide untuk mencobanya langsung pada salah satu aplikasi edit video, dan hasilnya saya hanya mengambil satu kain yang sangat mulus hasil cropping-nya. Tips buat sahabat yang ingin mendapatkan hasil cropping yang sempurna saat menggunakan chroma key maka sebaiknya sahabat memulainya dengan memilih kain yang langsung diuji-cobakan pada aplikasi edit video. Sahabat akan mengetahui bedanya jika sahabat mengikuti konferensi video. Ketika pengerjaan tugas Leve; 2 saya belum menggunakan Green Screen karena saya memiliki waktu yang terbatas. Harapannya kain tersebut akan dipakai di Level 3.

Pengalam lain yang menarik di Level 2 adalah saya mengambil video tidak menggunakan tripod, sungguh menggemaskan prosesnya. Ketika itu saya kira harga tripod sangat mahal, ternyata yang murah juga ada lho sahabat. Sahabat rumah belajar yang takut membeli tripod bisa belajar dari pengalaman ini ya, karena saya rasa tripod sangat vital dalam pengerjaan video. Saya telah mebeli tripod dengan harga dibawah 100ribu an tetapi setelah lulus dari Level 2. Ada dua senjata nih yang perlu sahabat miliki ya untuk menunjang pembuatan video yaitu kain untuk green screen dan tripod. Sebenarnya adalagi yang paling utama yaitu kamera, tetapi alhamdulillah kamera ponsel saya cukup untuk itu. Semoga kamera sahabat juga mendukung ya untuk itu, jika kurang mendukung, sahabat bisa menyiasatinya dengan pengaturan cahaya dan sudut yang baik. Ingat, selalu ada jalan dalam kesulitan. Jangan berputus asa. Berikut adalah link hasil vlog saya yang masih pas-pas an ya sahabat tetapi dibuat dengan sepenuh hati dan perjuangan https://youtu.be/PHrVAGI9seU , like, comment and subcribe yaaa...

Saya menyelesaikan proses pembelajaran, mengerjakan tugas akhir dan mengikuti ujian akhir level dengan lancar. Akhirnya saya dinyatakan lulus dan melanjutkan perjalanan ke Level 3.

Sampai jumpa di postingan selanjutnyaa, PEMBATIK LEVEL 3 TAHU  2020 [SHARING STORY]

waasalamulaikum...



0 komentar:

Posting Komentar